VISI, MISI, DAN PERENCANAAN UNIVERSITAS

VISI

Visi universitas adalah terwujudnya pendidikan yang unggul dalam penyelenggaraan tridarma perguruan tinggi untuk menghasilkan lulusan yang berakhlak mulia, berjiwa pancasila, berkemampuan ilmu pengetahuan, teknologi, dan atau seni, serta wirausaha.

MISI

  • Menyelenggarakan proses pendidikan dan menghasilkan lulusan yang berakhlak mulia, berjiwa pancasila, menguasai ilmu pengetahuan, teknologi, dan serta berperilaku wirausaha.
  • Memajukan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni, melalui penelitian yang bertumpu pada pendidikan dan pengabdian kepada masyarakat untuk mendukung pembangunan bangsa dan negara.
  • Meningkatkan peran universitas agar mampu menjadikan rujukan masyarakat yang tanggap terhadap perubahan masyarakat melalui tri darma perguruan tinggi.
  • Mengembangkan jaringan kerja sama untuk meningkatkan kapasitas dan daya saing universitas.

HIRARKI PERENCANAAN

  • Dokumen perencanaan universitas terdiri atas STATUTA dikembangkan menjadi Rencana Induk Pengembangan (RIP), Rencana Strategis (Renstra), dan Rencana Kegiatan dan Anggaran (RKA).
  • RIP universitas merupakan rencana dengan jangka waktu dua puluh tahun yang bersifat arahan dan menjadi acuan bagi rektor dalam pencapaian tujuan jangka panjang universitas.
  • Renstra universitas merupakan penjabaran RIP universitas berupa rencana dengan jangka waktu empat tahun yang dibuat oleh setiap rektor pada masa awal jabatannya yang menguraikan secara menyeluruh rencana untuk mencapai tujuan jangka menengah universitas.
  • RKA universitas merupakan rencana kegiatan dan anggaran tahunan untuk melaksanakan program kerja tahunan universitas yang merupakan penjabaran dari renstra universitas.